Gudang Ilegal di Jalan Seruwai Diduga Tempat Penampungan Minyak Solar

    Gudang Ilegal di Jalan Seruwai Diduga Tempat Penampungan Minyak Solar
    Gambar: Ilustrasi

    Medan – Peredaran Bahan Bakar Minyak (BBM) ilegal atau gudang-gudang pengepul semakin hari semakin merajalela di Kota Medan Provinsi Sumatera Utara, Jumat (5/4/2024).

    Diketahui, pada tangki itu tampak bertuliskan PT Citra Bintang Familindo pengangkut BBM diduga menurunkan muatan (kencing) di salah satu gudang di Jalan Seruwai Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan Kota Medan. 

    Sementara pemilik gudang yang berinisial RUD mengharapkan setiap mobil tangki yang mengangkut BBM singgah di gudangnya dan menurunkan muatannya (kencing).

    Dalam hal ini kedua belah pihak apabila usahanya ini tidak mengantongi izin maka akan dijerat dengan Undang-undang Migas.

    Terpisah, Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan, AKP Riffi Noor Faiza saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, dirinya mengaku tidak mengetahui adanya peredaran BBM ilegal. 

    "Tidak mengetahui adanya peredaran BBM ilegal. Kami akan mengecek lokasi tersebut, ” ungkap Kasat Reskrim menjawab konfirmasi awak media melalui via WhatsApp.

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Innova Hitam Terjun Bebas ke Danau Toba,...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bupati Asahan Tinjau Pilkada Serentak Tahun 2024
    Wakil Bupati Asahan Berikan Hak Suaranya pada Pilkada Serentak 2024
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Bupati Asahan Saksikan Pemusnahan Surat Suara Tidak Terpakai
    Jelang H-1 Pilkada Serentak, Wakil Bupati Asahan Tinjau Beberapa Kecamatan

    Ikuti Kami